PROFIL GLIKEMIK CALON JEMAAH HAJI 2025 DI RSU AISYIYAH PADANG

Authors

  • Melia Roza Linda RSU Aisiyah Padang
  • Debie Anggraini Universitas Baiturrahmah, Padang.

DOI:

https://doi.org/10.70248/jophs.v2i3.2989

Keywords:

calon jemaah haji, glukosa puasa, glukosa 2 jam post prandial, HbA1c

Abstract

Latar Belakang: Ibadah haji menuntut aktivitas fisik tinggi, paparan panas, dan perubahan pola makan/obat yang dapat memicu disglikemia. Pemetaan profil glikemik pra-keberangkatan diperlukan untuk perencanaan pembinaan klinis calon jemaah haji (CJH). Tujuan : Menilai profil glikemik CJH 2025 di RSU Aisyiyah Padang menggunakan glukosa puasa (FPG), glukosa 2 jam post-prandial (2JPP), dan HbA1c; serta menggambarkan karakteristik dasar dan keterkaitan antarmarker. Metode : Studi potong lintang pada CJH yang menjalani pemeriksaan rutin tahun 2025. Dikumpulkan data demografi, FPG, 2JPP, dan HbA1c. dievaluasi dengan Spearman.Hasil: Sebanyak 30 peserta (usia rata-rata 57,9±13,6 tahun; perempuan 70%). Rerata (±SD) FPG 102,9±34,2 mg/dL; 2JPP 142,3±50,7 mg/dL; HbA1c 6,1±1,4%. Kategori FPG: normal 56,7%, prediabetes 23,3%, diabetes 20,0%. Kategori 2JPP: normal 63,3%, prediabetes 30,0%, diabetes 6,7%. Kategori HbA1c: normal 43,3%, prediabetes 36,7%, diabetes 20,0%; HbA1c ≥7% pada 13,3%. Kesimpulan: Beban gangguan glikemik pra-keberangkatan pada CJH cukup bermakna, dengan proporsi prediabetes tinggi dan sepertiga respon “diabetes” menurut sebagian marker. Penilaian kesiapan medis sebaiknya mengintegrasikan multi-parameter (FPG, 2JPP/OGTT, HbA1c), disertai edukasi dan optimasi terapi. Ketidaksesuaian antarmarker perlu konfirmasi diagnostik, khususnya karena 2JPP klinik tidak ekuivalen dengan OGTT terstandar.

References

Yousuf S, Ahmedani MY. Features and Frequency of Complications Among Pilgrims with Diabetes During Hajj. J Diabetol. 2024;15(2):217–21.

Care D, Suppl SS. 2. Diagnosis and Classification of Diabetes: Standards of Care in Diabetes—2025. Diabetes Care. 2025;48(January):S27–49.

Jonas. DE, Crotty K, Yun JDY, Middleton JC, Feltner C, Taylor-Phillips S, Barclay C, Dotson A, Baker C, Balio CP, Voisin CE HR. An Evidence Review for the U.S. Preventive Services Task Force. Evidence Synthesis No. 207. AHRQ Publication No. 21-05276-EF-1. 2021;(207). Available from: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK574057/pdf/Bookshelf_NBK574057.pdf

Arisda SH. Profil Kesehatan Jemaah Haji Provinsi DKI Jakarta Pada Masa Pemeriksaan Tahap Kedua Tahun 1438 s.d 1441 H. 2021;

Huda M, Bustan MN, Gobel FA. Diabetes Melitus dan Hiperkolesterol Sebagai Faktor Kematian Jemaah Haji Pada Embarkasi Sultan Hasanuddin Makassar. J Muslim Community Heal 2022 [Internet]. 2022;3(3):155–61. Available from: https://doi.org/10.52103/jmch.v3i3.997JournalHomepage:https://pasca-umi.ac.id/index.php/jmch/about

Saidah S, Hafnidar A.Rani, Mawardi M. Determinan Faktor yang Berhubungan dengan Penyakit Tidak Menular pada Jemaah Haji Provinsi Aceh. Sehat Rakyat J Kesehat Masy. 2023;2(1):99–108.

Warsyena R, Wibisono. Nusantara Hasana Journal. Nusant Hasana J. 2021;1(7):132–7.

Anggraini D, Haiga Y, Sjaaf F. Risk Factors for Cerebrovascular Disease (Stroke) in Elderly. Risk Factors Cerebrovasc Dis Elder [Internet]. 2023;38–44. Available from: http://journal.scientic.id/index.php/sciena/issue/view/7

Studi P, Dokter P, Kedokteran F, Ilmu DAN, Negeri UI, Hidayatullah S. Laporan Penelitian ini ditulis sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar SARJANA KEDOKTERAN. 2013;

Downloads

Published

2025-09-04

Issue

Section

Articles