PENGARUH SKILL, ATTITUDE, DAN KNOWLEDGE MANAGEMENT TERHADAP KINERJA PERSONEL KEAMANAN PENERBANGAN

Authors

  • Ferdi Setiyawan Politeknik Penerbangan Indonesia Curug
  • Faris Ahmad Septiawan
  • Kardi Kardi Politeknik Penerbangan Indonesia Curug

DOI:

https://doi.org/10.59407/jolale.v1i2.917

Abstract

Transportasi udara yang aman dan selamat adalah komponen penting dalam menghubungkan antar daerah di Negara Kesatuan Republik Indonesia yang memiliki 17.000 pulau dengan jumlah penduduk lebih dari 270jt untuk saat ini, serta untuk mendukung pertumbuhan ekonomi agar menciptakan kesinambungan dalam pembangunan selain untuk melakukan perpindahan orang atau barang dari suatu bandara ke bandara yang lain menggunakan pesawat udara. Dalam menjaga keamanan penerbangan yang diatur dalam peraturan Menteri dengan nomor PM 51 tahun 2020 tentang Keamanan Penerbangan Nasional. Artikel ini membahas tentang faktor apa saja yang mempengaruhi kinerja, yaitu skill, attitude, dan knowledge management, suatu studi literatur Personel Keamanan Penerbangan. Tujuan penulisan ini untuk membangun hipotesis pengaruh antara variabel yang digunakan dalam riset selanjutnya: 1) Skill berpengaruh terhadap kinerja; 2) Attitude berpengaruh terhadap kinerja; dan 3) Knowledge Management berpengaruh terhadap kinerja. Penilitian ini berfokus pada pentingnya peran personel dalam menjaga keamanan di bandar udara. Mereka menemukan bahwa personel yang terlatih dan memiliki kemampuan yang sesuai dapat memainkan peran penting dalam deteksi dan tanggulangan ancaman keamanan. Dalam laporan ini, peneliti juga mempelajari bagaimana risiko keamanan. Dalam sintetis, penelitian ini menunjukkan bahwa personel bandar udara memiliki peran penting dalam menjaga keamanan di bandar udara. Oleh karena itu, perlu dilakukan upaya untuk meningkatkan kemampuan personel dan meningkatkan keamanan operional di bandar udara.

Kata kunci: skill, attitude, knowledge management, kinerja, keamanan penerbangan

References

Andika Rimba. (2024). Artikel Manajamen Transportasi udara5. 5(2), 368–385.

ANNEX 17. (2017). Safe guarding International Civil Aviation Against Acts of Unlawful Interference Tenth Edition, April 2017 to the Convention on International Civil Aviation Security International Standards and Recommended Practices (Issue August).

ANNEX 18. (2011). The Safe Transport of Dangerous Goods by Air Annex 18 to the Convention on International Civil Aviation International Civil Aviation Organization International Standards and Recommended Practices Fourth Edition (Issue July).

Faqih Syukri, A., Sri Rahayu, A., Dewi Larasati, A., Situmorang, B., Rafly, M., Aurellia Putri, Z., & Bhayangkara Jakarta Raya, U. (2023). Pengaruh Skill, Motivasi, dan Kompensasi Pada Produktivitas Kerja Karyawan. (Literature Review MSDM). Jurnal Mahasiswa Kreatif, 1(4), 128–137. https://doi.org/10.59581/jmk-widyakarya.v1i3.637

Herlina, E., Suhendi, R. M., Ciamis, U. G., Indonesia, P., Banjar, K., Indonesia, P., Banjar, K., Sederhana, R. L., Regresi, A., Berganda, L., Sederhana, K. K., Korelasi, K., Determinasi, U. K., Psikologis, F., & Performance, E. (2021). PENGARUH KNOWLEDGE MANAGEMENT DAN FAKTOR PSIKOLOGIS TERHADAP EMPLOYEE PERFORMANCE (Suatu Studi pada Pegawai PT. Pos Indonesia Kota Banjar). 3.

Muh Alif Ardhiansah. (2022). Analisis Program Pendidikan Dan Pelatihan Terhadap Kinerja Petugas Aviation Security (Avsec) Di Bandar Udara Tunggul Wulung Cilacap. Jurnal Publikasi Manajemen Informatika, 1(3), 114–119. https://doi.org/10.55606/jupumi.v1i3.513

PM 9 Tahun 2024. (2024). Tentang Keamanan Penerbangan Nasional. 4(02), 7823–7830.

UU No. 1 tahun 2009. (2009). Tentang Penerbangan. 4(2), 1–15. http://www.albayan.ae

Downloads

Published

2024-06-30

Issue

Section

Artikel